8+ Cara Membuat Masker Tepung Beras Rose Brand dan Manfaatnya - TIPS WARAS SEHAT
Loading...

8+ Cara Membuat Masker Tepung Beras Rose Brand dan Manfaatnya

Loading...
Loading...
Cara membuat masker tepung beras rose brand dan manfaatnya untuk wajah. Tepung beras memang terkenal bagus manfaatnya untuk untuk wajah pria dan wanita. Diantara manfaat yang paling sering didengar dan banyak yang membuktikannya yaitu dapat membantu memutihkan wajah dalam sekejap. Ternyata tidak hanya itu saja, manfaat tepung beras untuk wajah bisa mengatasi minyak berlebih pada wajah, menghilangkan jerawat dan bekasnya serta mengencangkannya. Dengan manfaatnya tepung beras untuk wajah tersebut maka tak heran banyak wanita memakainya sebagai masker wajah.

Sebenarnya cara membuat masker tepung beras bisa dengan menumbuk langsung beras hingga menjadi halus. Selanjutnya menambahkan air atau madu dan mengaplikasikannya pada kulit wajah. Namun selain itu ada cara agar lebih mudah dan efektif yaitu dengan menggunakan tepung beras merk rose brand. Ada beberapa cara dalam pembuatan masker tepung beras rose brand yang bisa Anda pilih bisa dengan menambahkan tomat, susu, madu dan lainnya. Nah, untuk lebih jelasnya mari simak ulasan lengkap tentang cara membuat masker tepung beras rose brand dan aturan pakainya dibawah ini.

Cara Membuat Masker Tepung Beras Rose Brand dan Aturan Pakainya


Menggunakan tepung beras rose brand untuk masker selain tanpa campuran ternyata akan lebih maksimal hasilnya dengan menambahkan bahan lain. Ada beberapa bahan lain yang akan menjadikan manfaat masker tepung beras akan lebih bekhasiat. Dan berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand lengkap, yaitu:

1. Masker Tepung Beras Rose Brand Saja

Masker ini terbilang cukup mudah dalam membuatnya karena tidak menambahkan bahan lain. Cukup dengan menambahkan air secukupnya kemudian dibuat masker dengan diaduk sudah jadi. Manfaat masker ini akan membantu wajah menjadi lebih putih dan cerah sepanjang hari. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand saja tanpa campuran adalah sebagai berikut:

  • Siapkan 2 sendok tepung beras rose brand dan tambahkan sedikit demi sedikit air.
  • Aduk perlahan hingga tercampur rata dan menjadi seperti pasta.
  • Bersihkan wajah terlebih dahulu dan keringkan dengan handuk.
  • Oleskan masker tersebut merata pada wajah dan diamkan selama 30 menit kemudian bilas hingga bersih.

2. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Tomat

Tomat memiliki manfaat yang banyak untuk wajah seperti mencerahkan atau memutihkan secara cepat dan alami. Dengan mencampur tomat yang telah dihaluskan dengan tepung beras rose brand memiliki banyak khasiat yang lain. Diantaranya dapat membantu menghilangkan jerawat dan komedo dan mengatasi kerutan pada wajah. Berikut ini adalah cara membuat masker tepung beras rose brand dan tomat, yaitu:

  • Haluskan tomat atau diblender sampai halus kemudian tambahkan 2 sendok tepung beras rose brand.
  • Aduk sampai tercampur rata dan halus.
  • Bersihkan terlebih dahulu wajah dan keringkan.
  • Oleskan masker tomat dan tepung beras pada wajah merata.
  • Diamkan selama 20 menit kemudian bilas sampai bersih dengan air.

3. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Susu

Campuran masker tepung beras yang bagus selanjutnya yaitu dengan tambahan susu. Anda bisa menggunakan susu beruang (bear brand) atau dengan bubuk susu dancow. Kombinasi tepung beras rose brand dan susu terbukti memutihkan wajah dan menghilangkan flek hitam, bekas jerawat dan noda bekas luka. Disamping itu manfaat lainnya mampu mengencangkan kulit dan mencegah penuaan dini. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand dan susu serta aturan pakainya yang benar, yaitu:

  • Siapkan 2 sampai 3 sendok tepung beras rose brand kemudian masukkan ke dalam mangkuk atau wadah sejenisnya.
  • Tuangkan  secukupnya susu beruang kemudian aduk hingga menjadi seperti pasta.
  • Oleskan pada wajah yang telah dibersihkan dan diamkan selama 20 menit.
  • Bilas dengan air sampai bersih.

4. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Madu

Manfaat masker tepung beras dengan madu untuk wajah cukup banyak diantaranya dapat mencerahkan sekaligus mengencangkan kulit wajah. Selain itu, masker ini mampu membantu menjaga kesehatan wajah dari pengaruh buruk dari efek radikal bebas saat melakukan aktivitas rutin di luar ruangan. Berikut adalah cara membuat masker tepung beras rose brand dan madu, yaitu:

  • Siapkan 2 sendok makan madu murni dan 2 sendok makan tepung beras rose brand
  • Campurkan lalu aduk hingga tercampur rata dan kental seperti pasta.
  • Oleskan pada wajah secara merata dan biarkan selama 20 menit.
  • Bilas menggunakan air hingga bersih
  • Lakukan 2 kali sehari pagi dan malam sebelum tidur untuk memperoleh hasil yang maksimal.

5. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Air Mawar

Air mawar selama ini dikenal baik untuk kecantikan salah satunya untuk perawatan kulit wajah. Dengan campuran tepung beras akan membantu memutihkan dan mencerahkan wajah secara alami. Anda cukup membuatnya menjadi masker dan memakainya setiap hari. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand dan air mawar, yaitu:

  • Siapkan beberapa bunga mawar dan rendam semalaman.
  • Ambil secukupnya air rendaman bunga mawar kemudian campukan tepung beras rose brand dan aduk hingga menjadi pasta.
  • Bersihkan terlebih dahulu wajah dan keringkan.
  • Oleskan masker ini pada wajah secara merata dan diamkan selama 20 menit kemudian bilas sampai bersih.

6. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Minyak Zaitun

Cukup mudah cara pembuatan masker tepung beras dengan minyak zaitun ini. Namun jangan salah hasilnya berkhasiat membuat wajah makin kinclong dan putih bersinar. Selain itu khasiat masker ini dapat membantu menghilangkan wajah kering dan kusam. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand dan minyak zaitun, yaitu:

  • Siapkan 2 sendok minyak zaitun asli dan 2 sendok makan tepung beras rose brand.
  • Campurkan lalu aduk sampai rata seperti pasta.
  • Bersihkan terlebih dahulu wajah dan keringkan dengan handuk halus.
  • Oleskan masker pada wajah secara merata dan diamkan selama 20 menit.
  • Bilas dengan air sampai bersih dan keringkan.
  • Untuk hasil maksimal sebaiknya gunakan masker ini 1 kali dalam seminggu.

7. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Kunyit

Tepung beras yang dicampur dengan kunyit terkenal manfaatnya dalam mengatasi jerawat pada wajah. Maka tak heran jika masker ini sering digunakan untuk jerawat. Tidak hanya itu manfaat masker tepung beras dan minyak zaitun mampu menghilangkan bekas jerawat secara alami dan cepat hingga membuat wajah menjadi putih bersih. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand dan kunyit untuk jerawat, yaitu:

  • Siapkan 1 sendok teh tepung kunyit dan 2 sendok makan tepung beras rose brand.
  • Campurkan dengan menambahkan air secukupnya dan aduk hingga menjadi masker atau pasta.
  • Oleskan pada wajah secara merata pada wajah yang telah dibersihkan sebelumnya.
  • Diamkan selama 20 menit kemudian bilas hingga bersih.
  • Lakukan secara teratur 1 kali sehari hingga jerawat hilang.

8. Masker Tepung Beras Rose Brand dan Jeruk Nipis

Sama seperti dengan campuran kunyit, tepung beras rose brand dan jeruk nipis selain memutihkan dan menghaluskan wajah juga untuk jerawat. Masker untuk jerawat ini dipercaya ampuh dengan cepat menghilangkannya dan membersihkan noda hitam pada wajah. Berikut ini cara membuat masker tepung beras rose brand dan jeruk nipis, yaitu:

  • Siapkan 1 buah jeruk nipis yang masih segar kemudian potong menjadi dua bagian.
  • Peras untuk diambil airnya lalu masukkan ke dalam mangkuk.
  • Tambahkan 2 sendolk makan tepung beras rose brand kemudian aduk sampai rata dan halus.
  • Oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama 20 menit kemudian bilas hingga bersih.
  • Untuk memperoleh hasil yang maksimal gunakan masker ini 1 kali sehari saja.

Demikianlah ulasan lengkap mengenai cara membuat masker tepung beras rose brand dan manfaatnya untuk wajah. Semoga bermanfaat, selamat mencoba dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "8+ Cara Membuat Masker Tepung Beras Rose Brand dan Manfaatnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel