8+ Khasiat Teh Hijau (Green Tea) Untuk Tubuh Jika Diminum Setiap Hari - TIPS WARAS SEHAT
Loading...

8+ Khasiat Teh Hijau (Green Tea) Untuk Tubuh Jika Diminum Setiap Hari

Loading...
Loading...
Khasiat teh hijau (green tea) untuk tubuh jika diminum setiap hari. Teh hijau terkenal dengan manfaatnya untuk kesehatan dan kecantikan. Bahkan pada zaman modern ini banyak produk pengobatan dan kecantikan yang menggunakan daun teh hijau sebagai bahan utamanya. Hal itu dikarenakan pada daun teh hijau mengandung rendah kafein dan polifenol yang bersifat sebagai antioksidan tinggi dan kuat.

Salah satu khasiat teh hijau mampu menghambat pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh dan membuat tubuh makin bertambah sehat dan masih banyak lagi lainnya. Untuk mendapatkan manfaat teh hijau tersebut, sebaiknya daun teh hijau dalam penyajiannya dilakukan dengan cara diseduh. Hal ini bertujuan agar tidak menghilangkan kandungan-kandungan penting yang terdapat pada daun teh hijau tersebut. Nah, untuk lebih jelasnya tentang apa saja kandungan dan khasiat teh hijau lainnya, simak pembahasan lengkapnya dibawah ini.

Khasiat Teh Hijau Untuk Tubuh dan Kandungannya


Teh hijau adalah jenis teh yang paling populer dari jenis teh yang lain seperti teh hitam dan teh biasa. Hal ini dikarenakan kandungan yang dimilikinya yang lebih banyak dan komplit dibandingkan teh biasa dan teh hitam. Karena hal itu juga yang membuat harga teh hijau juga lebih mahal. Selain rendah kafein dan senyawa antioksidan yang tinggi berupa polifenol, teh hijau juga memiliki kandungan lain seperti flavonoid , fitokimia yang memiliki sifat antikarsinogenik dan antioksidatif. Lantas, apa saja khasiat teh hijau dan bagaimana mendapatkannya?.

Cukup minum 1 cangkir teh hijau atau setara 150 ml setiap hari akan mendapatkan banyak manfaat yang bisa didapatkan untuk tubuh baik kesehatan dan kecantikan bahkan untuk diet juga. Lebih lengkapnya, berikut ini beberapa khasiat teh hijau untuk kesehatan dan kecantikan jika diminum secara teratur setiap hari, yaitu:

1. Membantu Diet

Khasiat teh hijau yang paling populer diketahui oleh masyarakat yaitu bisa memaksimalkan hasil diet. Dengan minum 1 cangkir teh hijau pada pagi dan malam hari sebelum tidur mampu membantu membakar lemak dan kalori dalam tubuh. Oleh karena itu, teh hijau sangat ampuh dalam menurunkan berat badan dan mengecilkan tubuh gemuk secara alami. Untuk hasil lebih cepat lakukan pola makan diet sehat dan lakukan juga olahraga secara rutin.

2. Menyehatkan Tulang

Mengkonsumsi teh hijau setiap hari sangat bagus dilakukan karena dapat menguatkan tulang dan menghindari osteoporosis. Semakin bertambah usia, seseorang akan rentan terhadap masalah tulang keropos dan mengurangi risiko patah tulang akibat pengapuran. Khasiat teh hijau untuk tulang dikuatkan oleh penelitian yang menyatakan bahwa seorang wanita yang teratur minum 3 cangkir teh hijau setiap hari akan lebih sedikit peluang mengalami osteoporosis yaitu sebanyak 30 persen dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsinya.

3. Menyehatkan Kulit

Khasiat teh hijau tidak hanya mampu menyehatkan tulang saja. Bahkan manfaat lainnya juga bisa untuk kecantikan khususnya kulit. Manfaat teh hijau untuk kulit diantaranya yaitu menghindarkan kulit dari penuaan dini, munculnya garis halus pada wajah, mengencangkan kulit, menghilangkan kusam pada wajah. Maka tak heran banyak digunakan teh hijau untuk masker wajah sebagai pemutih alami kulit wajah kusam dan mengencangkan kulit wajah yang keriput. Hal ini tidak terlepas dari kandungan polifenol sebagai antioksidan yang membantu menjaga kesehatan kulit dan menjadikan kulit awet muda.

4. Menurunkan Kolesterol

Seperti yang diketahui kolesterol tinggi merupakan penyebab penyakit jantung dan juga stroke. Ternyata khasiat teh hijau salah satunya bisa digunakan untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi. Cukup dengan minum teh hijau setiap hari mampu mengurangi kolesterol jahat atau LDL. Dengan keadaan tersebut secara tidak langsung ada manfaat teh hijau untuk kesehatan yaitu mengurangi risiko terkena penyakit jantung. Tidak hanya itu, teh hijau juga mampu membersihkan saluran tubuh dan mencegah darah tinggi.

5. Mencegah Penyakit Alzheimer dan Parkinson

Penyakit alzheimer dan parkinson adalah dua penyakit yang berhubungan dengan jaringan saraf. Alzheimer menjadikan penderitanya mengalami kepikunan dan kehilangan kemampuan kontrol fungsi motoriknya. Sedangkan parkinson merupakan penyakit yang menyebabkan penderitanya mengalami penurunan kemampuan motorik seperti sering gemetar saat tidak beraktifitas. Nah, salah satu khasiat teh hijau yaitu mampu mencegah penyakit tersebut, cukup dengan merutinkan minum setiap hari.

6. Menenangkan Fikiran

Khasiat teh hijau untuk kesehatan lainnya jika dikonsumsi secara rutin setiap hari yaitu dapat menekan stres atau mengurangi tekanan pikiran. Minum secangkir teh hijau hangat setelah melakukan aktivitas seperti setelah pulang kerja bisa mengatasi beban pikiran saat bekerja tadi. Disamping itu, manfaat teh hijau juga bisa digunakan sebagai obat sakit kepala alami karena memiliki efek menenangkan.

7. Meningkatkan Kemampuan Otak

Mungkin selama ini khasiat teh hijau yang bisa meningkatkan kinerja otak kurang diketahui oleh banyak orang. Sebuah penelitian menemukan pada teh hijau memiliki kandungan kafein yang dapat membantu meningkatkan kemampuan kerja neurotransmitter seperti dopamin dan noreponefrin. Dengan minum secangkir teh hijau hangat setiap pagi mampu meningkatkan fokus dan daya ingat yang sangat membantu aktivitas sepanjang hari Anda.

8. Mengurangi Resiko Penyakit Kanker

Kandungan Polifenol yang tinggi sebagai antioksidan membuat khasiat teh hijau sangat luar biasa khususnya dalam mencegah penyakit kanker. Diantara penyakit kanker yang bisa dicegah oleh manfaat minum teh hijau setiap hari antara lain, kanker payudara dan kanker kolorektal untuk wanita, kanker prostat untuk pria.

Itulah tadi beberapa khasiat teh hijau untuk kesehatan tubuh dan kecantikan yang bisa Anda dapatkan dengan minum secara rutin teh hijau setiap hari. Namun penting juga Anda menerapkan aturan minum teh hijau yang benar karena ada efek samping teh hijau yang dikonsumsi setiap hari dengan berlebihan. Semoga info tadi bisa bermanfaat dan salam sehat!!

Loading...

Belum ada Komentar untuk "8+ Khasiat Teh Hijau (Green Tea) Untuk Tubuh Jika Diminum Setiap Hari"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel